
judipokeraman.com – Bayern Munich menutup tahun 2013 dengan menjadi juara Piala Dunia Antarklub. Trofi itu sekaligus menjadi penutup yang indah untuk tahun 2013 yang berjalan luar biasa untuk Die Roten.
Bayern memang tampil superior di sepanjang tahun 2013. Mereka pun akhirnya sudah mengamankan gelar Bundesliga musim 2013 di pekan ke-28 menyisakan enam pekan dengan keunggulan 20 poin dari Borussia Dortmund yang ada di peringkat kedua.
Penampilan luar biasa Bayern berlanjut ke ajang Liga Champions. Menang dengan agregat 7-0 atas Barcelona di semifinal, Bayern melangkah ke final untuk berhadapan dengan Dortmund. Bayern kembali menjadi yang terbaik usai menang 2-1 atas rivalnya itu.
Bayern kemudian memastikan treble winner dengan menjuarai DFB Pokal. Di final, Philipp Lahm dan kawan kawan. mengalahkan Stuttgart dengan skor 3-2. Hal ini akan menjadi pacuan untuk memenangi laga yang akan datang .